Generasi Zenfone Berikutnya Siap Usung Snapdragon

Generasi Zenfone Berikutnya Siap Usung Snapdragon - Smartphone andalan Asus yakni seri Zenfone selama ini sangat familiar yang selalu menggunakan chip Atom buatan dari Intel. Namun untuk generasi berikutnya, Zenfone generasi ke-3 dikabarkan bakal menggunakan chip Qualcomm Snapdragon.


Informasi tersebut diungkap langsung oleh CEO Asus, Herry Shen, dari sebuah video wawancara yang diunggah PhoneArena di situs YouTube, Sabtu (2/5/2015). Lihat videonya disini .


Dalam video tersebut, Shen mengungkapkan bahwa Asus berniat untuk menggunakan prosesor Snapdragon 615 untuk smartphone varian terbarunya dari seri Zenfone yang pada seri sebelumnya dari seri smartphone ini dikenal selalu menggunakan chip Atom dari Intel.


Kemungkinan smartphone yang dimaksud oleh Shed adalah Zenfone 3 atau Zenfone 2 yang merupakan versi lebih canggih ketimbang yang terdahulunya, dan menurut rumor yang beredar akan dirilis pada akhir tahun ini.


Perlu diketahui, Asus kini menamai seri ponsel Zenfone berdasarkan urutan generasi terbarunya, hal ini tentunya berbeda dengan dahulu, karena pada seri sebelumnya Zenfone selalu menamai seri nya menggunakan acuan ukuran layar.


Namun pihak Asus juga mengatakan bahwa tidak sepenuhnya untuk meninggalkan Intel, Shen menjelaskan bahwa Asus akan tetap memakai chip Atom untuk model-model terbaru Zenfone seri teratas.


Di Indonesia sendiri, Asus Zenfone 2 telah resmi diluncurkan pada sebuah acara di Jakarta, 21 April lalu, yang terdiri dari dua model dengan empat pilihan spesifikasi yang berbeda.


Ponsel ini diperkirakan memiliki harga 2,7 hingga 4,5 juta, dan dijadwalkan mulai tersedia dipasaran Tanah Air mulai pertengahan Mei mendatang.

Komentar

Powered by OPPO, klik disini https://www.oppotutorial.com